Biaya pasang keramik carport

Beberapa waktu kemarin kami mengerjakan renovasi carport,pasang keramik dan pengecatan dinding,kira-kira berapa estimasi rab-nya akan kita bahas di sini…

1.biaya operasional,karena pekerja tidak diperbolehkan menginap di lokasi maka kita mengajukan biaya transport kendaraan,untuk motor biaya bensin di kisaran Rp 15.000/hari + biaya service Rp 300.000/bulan atau Rp 10.000/hari,Jadi biaya transport motor Rp 15.000 + Rp 10.000 = Rp 25.000/hari

2.Biaya kuli turun tergantung daerah mana lokasi proyek yang kita kerjakan,menyesuwaikan,ada yang sudah include ditambahkan pada pembelian di toko material atau langsung ke personel kuli turunnya.

Ukuran carport yang kita kerjakan 3,5 x 6m atau 21M persegi,Owner menginginkan level lantai keramik di buat landai,karena posisis sekarang agak curam ke arah jalan…

Berikut detail pekerjaan yang dikerjakan:

  • bongkar keramik dan rabat beton 21 m2
  • kupas tanah leveling 4,2 m3
  • pemadatan tanah manual
  • urugan pasir sebelum rabat beton
  • rabat beton tebal 10cm
  • pemasangan keramik dan plint keramik

Untuk estimasi biaya renovasi bongkar pasang keramik carport 3,5 x 6m = luas 21 m2 sbb:

  • biaya operasional pekerja transport 25.000 x 7hari x 2 motor dikisaran Rp 350.000,00
  • biaya bongkar keramik dan rabat beton 21m x 45.000 = Rp 945.000
  • biaya kupas tanah dan leveling 21m x 30.000 = Rp 630.000
  • urugan pasir urug di atas tanah 21m x 35.000 = Rp 735.000
  • cor rabat beton tebal 10cm sebelum pasang keramik 21m x 150.000 = Rp 3.150.000
  • keramik lantai 21m x 275.000 = Rp 5.775.000
  • keramik plint 15,5 m1 beli 2m x 275.000 = Rp 550.000
  • biaya jasa upah pasang dan adukan keramik 21 x 150.000 =Rp 3.150.000
  • biaya jasa upah pasang plint 15,5m x 75.000 = Rp 1.162.500
  • biaya kebersihan lokasi carport selama pengerjaan ls = Rp 200.000
  • biaya buang sampah,tanah dan puing ls 2 rit x 500.000 = Rp 1.000.000
  • + profit kontraktor 10-30% dari total rab (Rp 17.647.000,-)
WhatsApp chat